Jumat, 14 November 2014

Selamat Sifa ^^

Sore teman :)
Emm, mendung gerimis kayak gini enaknya ngapain ya ?
Buat postingan aja enak kayaknya ya teman.
Okelah cekidot aja ->

Kali ini aku mau cerita tentang temanku, semoga kalian bisa termotivasi sama dia ya ;)) dia hebat ^^

Kalian tau Kompetisi Nasional Roket Air kan ?
Itu lomba roket air yang bahan pembuat roket airnya itu dari botol bekas, plastisin sama apalah aku nggak tau :D

Nah, dari SMPN 1 WATES, smp ku mengirimkan beberapa orang kalo nggak salah, itu buat ikut lomba di Yogyakarta. Dan tenyata ada satu orang yang lolos dan mewakili Yogyakarta di kompetisi roket air nasional di Jakarta. Assifa Nur Fadila. Ya, itu namanya, dia adalah siswa SMPN 1 WATES yang berhasil memenangi kompetisi roket air di Yogyakarta dan akan menuju ke Jakarta untuk lomba melawan siswa dari propinisi-propinsi lainnya di seluruh Indonesia.

Setelah lomba di Jakarta selesai, tidak disangka Sifa berhasil memenangi lomba roket air nasional tersebut. Betapa bangganya SMPN 1 WATES mempunyai Assifa Nur Fadila. Akhirnya Sifa bisa memenangi lomba tersebut dan mewakili Indonesia untuk kompetisi roket air di Jepang. Iya di Jepang ^^

Kebayang nggak teman di Jepang kayak apa ?
Setiap orang pasti pengen ke Jepang, iya ke Jepang.
Pengen banget. Sifa ke Jepang besok tanggal 30 November 2014. Pasti bangga banget ya orang tuanya ^^
Di Jepang besok Sifa akan membawa nama Indonesia, khusunya SMPN 1 WATES ke kancah Internasional.

Selamat Sifa ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar